Palu Baru ( 1 ) Mencari Pemimpin Potensial di Kota Palu

Penulis : Setiabudi ( Co. Koordinator Forum Kita Bergerak )

Tulistangan.ID – Tahun 2024 Indonesia sebagai negara yang Demokratis akan di sibukkan dengan Perhelatan Pemilihan Umum (pemilu). Kita ketahui bersama bahwa Februari kemarin kita baru saja diperhadapkan dengan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Preseden.

Sementara, diakhir tahun nanti tepatnya pada bulan November rakyat Indonesia akan kembali berbondong bondong menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menentukan siapa yang layak menjadi kepala daerah di 514 Kabupaten/Kota dan 38 Provinsi di Indonesia.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia secara resmi telah mengeluarkan Peraturan KPU (PKPU) dengar Nomor 2 Tahun 2024 Tentang Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.

Berdasarkan Keputusan yang di tandatangani Ketua KPU Pusat, Hasyim Asy’ari ini Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak ini akan dilaksanakan, Rabu 27 November 2024 mendatang.

Kota Palu juga akan melangsungkan Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) sebagai amanat dari UU Pemilu. Akan tetapi, pilkada kali ini menjadi momen yang sangat sakral bagi kemajuan Kota Palu. Sebab, pemenang dari pertarungan elektoral kali ini dapat memberikan nafas panjang bagi pembangunan kota Palu kedepan.

Pasalnya Kota ini sangat dekat dengan Pusat pemerintahan Ibukota Nusantara (IKN). Otomasi pemimpin yang akan lahir dari hasil elektoral di paksa mampu untuk menjawab perbagai tantangan. Baik Infrastruktur nya maupun Indeks Pembangunan Manusia (IPM) serta Indeks Demokrasi Indonesia (IDI).

Sebagai wilayah yang sangat strategis dengan IKN, Kota Palu juga harus berbenah. Pembenahan-nya harus memfokuskan pada pembuatan dan atau Penyiapan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang ramah anak. Menyiapkan banyak lagi Landmark agar interaksi warga Kota lebih mudah.

Namun pemimpin yang dihasilkan dari proses elektoral tersebut benar-benar mampu “menciptakan mesin uang” sehingga segala proses pembangunan itu tidak saja bersumber dari Dana Bagi Hasil (DBH). Akan tetapi bisa saja bersumber dari pihak lain.  Sehingga proses APBD Kota Palu jauh lebih baik kalau diperuntukkan untuk menggenjot IPM yang kita miliki dan yang terpenting untuk menjawab kebutuhan perbagai perusahaan yang beroperasi di Provinsi kita.

One thought on “Palu Baru ( 1 ) Mencari Pemimpin Potensial di Kota Palu

  • April 17, 2024 pada 9:34 am
    Permalink

    Namun pemimpin yang dihasilkan dari proses elektoral tersebut *”apakah akan bisa”* benar-benar mampu “menciptakan mesin uang” sehingga segala proses pembangunan itu tidak saja bersumber dari Dana Bagi Hasil (DBH); Akan tetapi bisa saja bersumber dari pihak lain. Sehingga proses *”dalam penyusunan dan alokasi”* APBD Kota Palu jauh lebih baik kalau diperuntukkan untuk menggenjot IPM yang kita miliki dan yang terpenting untuk menjawab kebutuhan perbagai perusahaan yang beroperasi di Provinsi kita.

    Semoga kalimat penutup dari gagasan yg di tuliskan ini menuai banyak komentar dan usulan positif yg bs menjadi bahan pertimbangan pengambil keputusan alias Walikota terpilih nantinya

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *